
Kenali Perusahaan Pembiayaan - PT Pool Advista Finance, Tbk. bekerja sama dengan Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Pada hari Senin, 15 April 2019, Pool Advista Group (Pool Advista Finance, Pool Advista Aset Manajemen, Pool Advista Sekuritas) bekerja sama dengan Unika Atma Jaya, menyelenggarakan Literasi dan Inklusi Keuangan dengan tema "Kenali Perusahaan Pembiayaan", yang diwakili oleh Bapak Arfianto Wibowo selaku Direktur Bisnis PT Pool Advista Finance, Tbk.
Selain itu materi lainnya "Mengenal Reksadana" disampaikan oleh Bapak Mendi Alvinda Lamantu selaku Direktur PT Pool Advista Aset Manajemen, kemudian "Edukasi Waspada Investasi dengan Meningkatkan Literasi Keuangan di Pasar Modal" oleh Bapak Joseph Micle Gultom selaku Direktur Utama PT Pool Advista Sekuritas.
Dengan adanya pemberian literasi keuangan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengambilan keputusan keuangan individu dan perubahan sikap dan perilaku individu dalam pengelolaan keuangan menjadi lebih baik, sehingga mampu menentukan dan memanfaatkan lembaga, produk dan layanan jasa keuangan yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan konsumen dan / atau masyarakat.